Kulitmu mulai terlihat kusam dan menghilang kemilau alaminya? Hal yang lumrah terjadi, tetapi jangan dibiarkan gitu aja ya. Sebenarnya apa sih penyebab kulit kusam tersebut?
Kulit muka menjadi kusam adalah hal yang lumrah. Rutinitas sehari-hari diluar bisa menjadi salah satu penyebab utama muka menjadi tampak kusam. Dengan mengetahui penyebab kulit kusam tersebut, Anda bisa mencari solusi atau menghindarinya.
Ini salah satu penyebab utama kulit menjadi kusam. Sel kulit wajah kita selalu melakukan regenerasi untuk periode waktu tertentu dalam rangka memperbarui kulit. Bagi kulit wajah untuk usia dewasa, regenerasi sel terjadi tiap 28 hari sekali.
Sebelum tiba siklus regenerasi kulit wajah tersebut, maka akan tertumpuk sel kulit mati di permukaan kulit sehingga membuat kulit wajah Anda tampak kusam. Bagaimana solusi untuk mengatasi masalah tersebut?
Mudah saja. Anda bisa melakukan eksfoliasi fisik minimal 2-3 kali dalam seminggu yang dapat membantu untuk mengangkat sel kulit mati tersebut. Tak hanya itu, Anda bisa juga menggunakan skin care yang mengandung chemical exfoliator seperti BHA dan AHA yang berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati.
Rutinitas yang dilakukan diluar ruangan bisa menyebabkan kulit wajah seseorang menjadi kusam. Ini terjadi karena kulit wajah terpapar polusi udara dan juga sinar matahari. Debu, polusi udara, sinar matahari merupakan penyebab utama kelembapan kulit wajah jadi berkurang sehingga kulit tampak kasar dan kering.
Kondisi ini akan semakin diperparah apabila wajah tidak mendapatkan perlindungan secara maksimal. Cara mengatasi kulit kusam karena faktor ini adalah dengan menggunakan skin care yang mengandung antioksidan tinggi dan SPF. Selain itu, agar terhindar dari masalah tersebut maka lakukan olahraga secara rutin.
Mengapa? Karena dengan berolahraga dapat membantu melancarkan peredaran darah sehingga nutrisi terserap lebih cepat dan racun-racun pada sel kulit akan terbuang. (Baca Juga: 8 Cara Agar Kulit Wajah Bersih dan Putih Secara Alami)
Tak hanya faktor eksternal tubuh yang menjadi penyebab kulit kusam, tetapi juga internal dalam tubuh bisa memengaruhi kondisi kulit wajah. Ya, stres salah satu penyebab internal tubuh yang bisa membuat kulit wajah menjadi kusam. Jika pikiran stres, hormon kortisol di tubuh akan meningkat serta aliran darah lebih kencang.
Aliran darah tersebut hanya menuju ke organ vital saja, tidak ke area wajah sehingga wajah menjadi lebih pucat dan kusam. Dalam mengatasi masalah kulit wajah kusam karena faktor stres, bisa dengan berlatih menenangkan diri melalui meditasi, sholat khusyu’ (bagi muslim) yang akan membantu menurunkan kadar hormon kortisol. (Baca Juga: 7 Cara Mengatasi Stres yang Terbukti Ampuh)
Anda juga bisa membuat sirkulasi darah di wajah lebih lancar dengan melakukan pijat wajah serta perawatan microdermabrasion. Ini akan membuat wajah tampak lebih kencang dan rileks.
Faktor penyebab kulit kusam lainnya adalah terjadinya dehidrasi pada kulit. Kulit manusia sangat membutuhkan asupan nutrisi dalam menjaga kesehatan. Tak cukup hanya nutrisi dan vitamin saja, kulit juga sangat membutuhkan asupan cairan dalam air putih agar terhindar dari dehidrasi.
Jika terjadi dehidrasi, maka sirkulasi darah tidak lancar serta volume darah yang mengalir menuju kulit akan berkurang. Inilah yang mengakibatkan kulit wajah terlihat lebih pucat, kusam dan tampak mengalami penuaan dini.
Solusi agar terhindar dari masalah tersebut adalah mengonsumsi air putih yang cukup, disesuaikan dengan kebutuhan tubuh Anda. Selain itu, dapat juga menggunakan produk perawatan kulit yang membantu mengatasi dehidrasi kulit tersebut.
Tidak hanya butuh vitamin saja, kulit yang sehat juga membutuhkan asupan mineral yang cukup. Apabila kulit Anda kekurangan asupan mineral tersebut, maka kulit akan menjadi lebih kusam. Mineral yang penting bagi kulit, diantaranya zat besi, copper, dan zinc.
Kandungan mineral tersebut berfungsi untuk membentuk antioksidan alami pada tubuh, sehingga nutrisi kulit tetap terjaga dan terlihat lebih berseri. Cara mengatasi jika kekurangan asupan mineral adalah dengan mengonsumsi multivitamin.
=====
Itulah beberapa faktor penyebab kulit menjadi kusam dan cara mengatasinya. Semoga kulit wajah Anda tampak lebih cerah berseri dan sehat.
Postingan ini dimodifikasi pada 8 November 2018 3:05 pm
Pembajakan software adalah masalah yang merajalela termasuk di Indonesia yang telah tumbuh seiring perkembangan kecepatan…
Siang terik paling enak menyantap masakan ndeso, salah satu yang buat kangen adalah menu sayur…
Kuliner Nusantara memang tak ada habisnya. Banyak sajian kuliner khas Indonesia yang terkenal seantero Nusantara,…
Karena berbagai alasan masih banyak pecinta kucing yang melepas kucingnya untuk bebas berkeliaran di luar…
Walaupun tidak setenar Tokyo, namun ada banyak destinasi wisata menarik yang bisa kamu kunjungi saat…
Remittance advice adalah definisi yang harus diketahui siapa saja yang akan melakukan remittance. Orang-orang yang…
Tinggalkan Komentar