7 Tips Mudah Cara Menurunkan Berat Badan Setelah Melahirkan

1 189

Biasanya, banyak wanita, terutama yang baru menikah, ketika memiliki rencana untuk hamil, ada kekhawatiran yang menyertai. Ibu-ibu muda cenderung untuk “takut” setelah hamil, berat badan akan naik drastis, dan susah untuk turun. Biasanya, pasca melahirkan berat badan ibu hamil memang menunjukkan kenaikan yang cukup besar, terkecuali ada ibu-ibu muda yang dalam keadaan hamil, memang secara genetik berat badannya tidak naik dengan cepat. Bagi yang mengalami gejala ketakutan tersebut, kemudian berusaha mencari cara menurunkan berat badan setelah melahirkan baik dari dokter, bidan, internet, majalah, dan lain sebagainya. Sebelumnya, kami telah menuliskan tips cara menurunkan berat badan bagi orang secara umum.

Sebenarnya, kenaikan berat badan waktu hamil dan pasca melahirkan itu wajar. Karena tubuh membutuhkan nutrisi lebih banyak dari sebelumnya. Anda sebaiknya tidak perlu khawatir atau takut. Berat badan gemuk tentu bagi suami yang bisa memahami kondisi, maklum dengan berat badan gemuk istrinya.

Yang terpenting bagi para ibu, pasca melahirkan tahap demi tahap, diatasi dengan berperilaku hidup sehat dan melakukan beberapa tips cara menurunkan berat badan setelah melahirkan berikut ini.

#1 Berikan ASI (menyusui bayi)

Fakta membuktikan bahwa aktivitas menyusui ASI bayi memang banyak manfaatnya. Selain yang utama untuk kesehatan bayi anda, ternyata dari hasil beberapa penelitian membuktikan bahwa dengan menyusui dapat membantu para ibu menurunkan berat badan tahap demi tahap. Butuh waktu sekitar 6 bulan setelah melahirkan. Apa yang terjadi dalam masa ini? Sebenarnya, pada masa ini sejumlah hormon dilepaskan ke dalam tubuh anda, hormon tersebut yang nantinya akan membantu rahim membentuk kembali tubuh seperti semula saat sebelum hamil. Menariknya, dengan anda menyusui bayi, itu sama seperti anda membakar kalori sebanyak 200-500 kalori per harinya. Ini sama dengan jumlah kalori yang terbakar saat anda naik sepeda selama 1 jam atau berenang selama beberapa jam.

#2 Lakukan aktivitas Olahraga

Lakukan olahraga sederhana, sebagai salah satu cara menurunkan berat badan setelah melahirkan
Lakukan olahraga sederhana, sebagai salah satu cara menurunkan berat badan setelah melahirkan

Tips cara menurunkan berat badan setelah melahirkan selanjutnya adalah berolahraga. Pasca melahirkan tentu anda sebaiknya tetap melakukan aktivitas olahraga. Tetapi, harus dikonsultasikan terlebih dahulu kepada dokter, olahraga jenis apa yang aman dan waktu untuk memulainya. Sangat penting berkonsultasi terutama bagi wanita yang melahirkan melalui operasi caesar. Untuk lebih memotivasi anda berolahraga, cari partner ibu-ibu yang juga pasca melahirkan dan ingin menurunkan berat badan.

#3 Bermain Bersama Bayi

Cara menurukan berat badan setelah melahirkan dengan bermain bersama bayi
Cara menurukan berat badan setelah melahirkan dengan bermain bersama bayi

Aktivitas ini sangat menyenangkan karena anda bisa melihat buah hati anda terus bermain dan tersenyum. Uniknya, aktivitas yang menyenangkan ini juga secara tidak langsung akan membawa manfaat bagi ibu yang sedang mencari cara menurunkan berat badan setelah melahirkan. Karena dengan beraktivitas bermain bersama bayi, akan membantu membakar lemak dalam tubuh si ibu. Aktivitas itu antara lain mengajak buah hati jalan-jalan dengan stroller, menggendong buah hati, dan berbagai aktivitas fisik lainnya. Pastinya, lemak dalam tubuh akan ikut terbakar dengan anda bermain bersama buah hati.

#4 Ubah Kebiasaan Makan yang Tidak Sehat

Terkadang, banyak kebiasaan saat hamil terus terbawa hingga pasca melahirkan. Jika kebiasaan tersebut sehat, tentu tidak masalah. Tetapi, bagaimana jika tidak sehat? Wah, bisa-bisa akan membuat masalah baru bagi anda. Salah satu kebiasaan yang tidak sehat adalah pola makan yang salah.

Seringkali, saat hamil (terutama bagi yang ngidam) anda tidak suka dengan makan-makanan sehat. Lebih memilih untuk nyemil yang manis atau gurih seperti cokelat atau snack. Makan pun menjadi tidak rutin. Padahal, dengan makan rutin 3 kali sehari dengan menu bergizi, akan membantu kesehatan ibu. Pastinya dengan memperhatikan gizi makanan yang dikonsumsi. Semakin bergizi makanan anda, sangat membantu proses menurunkan berat badan. Selalu ingat untuk banyak minum air putih, minimal 8 gelas setiap hari.

#5 Motivasi diri dan Buat Target yang Realistis

Motivasi diri yang kuat untuk menurunkan berat badan setelah melahirkan, tentu sangat dibutuhkan. Tanpa motivasi, akan berjalan setengah-setengah. Apa yang memotivasi anda untuk turun berat badan, penting untuk dicari. Misalkan, anda ingin turun berat badan setelah melahirkan karena ingin membahagiakan suami atau motivasi lainnya. Pastinya, selain motivasi, membuat target yang realistis itu penting. Kenapa harus realistis? Karena tidak mungkin bisa menurunkan berat badan setelah melahirkan dalam hitungan sekejap. Semua tetap butuh proses dan waktu yang bertahap.

#6 Istirahat / Tidur yang Cukup

Senam yoga, membantu menurunkan berat badan setelah melahirkan
Senam yoga, membantu menurunkan berat badan setelah melahirkan

Cara menurunkan berat badan setelah melahirkan selanjutnya adalah dengan menjaga pola tidur anda. Mungkin, sangat wajar apabila pasca melahirkan, seorang ibu akan sangat kesulitan bisa tidur 8 jam sehari, karena harus merawat buah hati. Tips ini butuh komunikasi dan kerjasama yang baik dengan suami untuk bahu membahu merawat bayi. Dalam sebuah penelitian menyebutkan bahwa seorang wanita yang baru melahirkan dan hanya bisa tidur 5 jam atau bahkan kurang dari itu setiap harinya, akan cenderung sulit untuk menurunkan berat badan, daripada ibu yang tidur minimal 7 jam sehari. Atau anda bisa juga melakukan senam yoga ringan.

Mengapa ini bisa terjadi? Sebenarnya, saat kita merasa kelelahan, ada hormon cortisol dan beberapa hormon-hormon stress lainnya yanga dapat memicu berat badan bertambah. Terlebih lagi, saat kita lelah, biasanya sangat susah sekali mengkontrol asupan makanan yang masuk ke tubuh. Anda tentu akan lebih memilih untuk mengkonsumsi makanan yang cepat diolah dan mudah, yang biasanya tidak sehat. Ditambah lagi, karena cepat lelah, akan semakin malas untuk melakukan aktivitas fisik.

Sangat disarankan untuk tidur ketika bayi anda tidur. Dengan menjaga pola tidur, akan membantu anda menurunkan berat badan yang berlebihan.

#7 Konsultasikan dengan ahlinya

Cara menurunkan berat badan setelah melahirkan tentu sedikit berbeda dengan orang-orang pada umumnya. Sangat dibutuhkan peran aktif anda untuk berkonsultasi kepada dokter dan pakar diet. Pakar diet bisa merekomendasikan menyusun rencana makan bagi anda, sehingga membantu menurunkan berat badan dengan aman dan efisien. Di sisi lain, dokter akan bisa memberikan rekomendasi yang tepat berapa jumlah berat badan yang harus turun, dan waktu yang tepat untuk olahraga.

Itulah 7 tips cara menurunkan berat badan setelah melahirkan bagi ibu-ibu muda yang biasanya khawatir dan takut akan kehamilan. Jangan lagi merasa khawatir dan takut untuk hamil yang bisa membuat berat badan anda naik dan susah untuk turun kembali. Semangat bunda!!

Referensi: Bidanku

Loading...
Tampilkan Komentar (1)
Website Jatik.com dijual. Berminat hubungi kami.
This is default text for notification bar