Kreasi Stik Es Krim, Ubah Sampah jadi Barang Bermanfaat
Suka makan es krim? Hampir banyak yang suka sih dengan es krim. Oh ya, ternyata stik es krim yang biasanya tuh dibuang, bisa dibuat sesuatu yang menarik dan inovatif lho. Beberapa contoh kreasi stik es krim yang bisa dijadikan contoh buat kamu, ada disini.
Buat kamu yang gak bisa diem lihat sisa makanan es krim, terutama stiknya, kenapa gak dicoba untuk dibuat sesuatu yang bermanfaat untuk hiasan, tempat pulpen, frame foto, dan masih banyak lagi lainnya.
Sayang banget bukan, kalau kita mengkonsumsi es krim, terus sampah stiknya kita buang gitu aja, padahal sangat bermanfaat lho kalau dibuat barang-barang yang kreatif dan indah.
Nah, daripada tuh hanya jadi sampah, yuk kita ubah stik es krim jadi barang yang berguna. Berikut ini beberapa kreasi stik es krim yang bisa jadi inspirasi buat kamu.
Yang ini adalah salah satu contoh kreasi stik es krim yang bisa dibuat menjadi hiasan ayunan. Indah bukan? Tinggal kamu kumpulkan beberapa stik es krim, lem, dan gantungan bekas.
Ingin buat yang lebih mudah? Kursi hias ini salah satu yang bisa dicoba. Hanya butuh 10 stik es krim yang disusun dan ditempel dengan lem kayu satu sama lain seperti diatas, jadilah hiasan kursi yang sederhana nan indah.
Kalau ingin membuat sesuatu yang bukan sekedar hiasan, bisa membuat tempat pulpen / pensil dari stik es krim di atas. Gak terlalu sulit kok membuatnya. Asal kamu punya konsep bentuk tempatnya dahulu. Dibutuhkan sekitar 40-50 stik es krim dan lem kayu.
Salah satu kreasi stik es krim lainnya yang bisa dibuat dan memiliki manfaat, yaitu frame foto seperti contoh gambar di atas. Butuh beberapa stik es, dipadukan menggunakan lem dan dihias dengan beberapa hiasan. Jadi deh, frame foto buat masang foto-foto kita.
Hiasan miniatur rumah seperti di atas, juga akan semakin membuat ruang kamarmu tampak lebih indah lho. Tinggal kumpulkan beberapa stik es, lalu dibuat seperti di atas.
Memang, butuh ketelitian dan kesabaran untuk membuat miniatur rumah ini. Tapi, kalau sudah jadi, pasti puas deh.
Kreasi stik es krim lainnya yang bisa dibuat sendiri di rumah dan bermanfaat yaitu hiasan gantungan seperti gambar di atas. Mudah kan membuatnya? Coba saja.
Ingin membuat mainan kreatif? Buat aja mainan berbentuk pesawat dari stik es krim di atas. Gak sulit kok. Kalau sudah jadi, bisa buat dimainkan atau jadi hiasan di kamar.
Ingin hiasan lampu kamar kamu unik dan menarik? Kenapa gak coba buat sendiri kreasi stik es krim untuk hiasan lampu seperti contoh di atas.
Kamar kamu akan jauh lebih menyenangkan dan kamu akan terasa lebih nyaman berada di kamar.
Yap, itulah beberapa contoh kreasi stik es krim mengubah sampah menjadi barang-barang yang bermanfaat. Kamu punya contoh lainnya? Yuk berbagi disini.
Referensi Tambahan: