Ingin Memiliki Bibir Merah Alami? Ini 3 Tips Merawat Bibir Merah Alami

0 260

Bagi wanita menjaga bibir agar tetap tampil cantik dan sehat merupakan suatu keharusan. Memiliki bibir yang menawan membantu meningkatkan kepercayaan diri. Apakah Anda ingin memiliki bibir merah alami? Berikut tips merawat bibir merah alami yang perlu dilakukan.

Perawatan bibir secara teratur dan berkelanjutan, akan sangat membantu agar terhindar dari beragam masalah yang potensial dialami bibir Anda seperti bibir pecah-pecah, kering, dan hitam. Masalah yang terjadi pada bibir tersebut ada beragam faktor penyebabnya seperti terpapar radikal bebas, kurangnya vitamin, tidak terawat dengan baik, dan banyak faktor lainnya.

Jika Anda ingin terhindar dari masalah tersebut dan ingin memiliki bibir indah secara alami, ikuti tips merawat bibir merah alami dengan mudah ini.

#1 Rajin untuk mengeksfoliasi kulit bibir

Ini tips pertama untuk merawat bibir secara alami, yaitu dengan mengeksfoliasi kulit bibir. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengeksfoliasi kulit bibir.

Beberapa cara diantaranya menggunakan lip scrub, lip exfoliator, atau pun menggunakan sikat gigi yang digosok-gosokkan pada bibir secara perlahan.

Yang perlu diingat dalam mempraktekkan tips ini adalah selalu melakukan eksfoliasi secara perlahan agar terhindar dari iritasi yang akan dialami bibir Anda.

#2 Merawat bibir menggunakan lip esscence dan lip mask

Tips merawat bibir merah alami selanjutnya adalah dengan merawat kesehatan bibir menggunakan lip mask. Hal ini dilakukan agar kulit bibir kembali lembut, lembap dan juga membantu untuk mengangkat sel-sel kulit mati.

Perawatan bibir satu ini penting untuk dilakukan khususnya bagi Anda yang setiap harinya selalu menggunakan lipstik matte.

#3 Menggunakan lip balm yang mengandung SPF

Tips selanjutnya agar bibir tampak merah alami adalah menggunakan lip balm. Bibir memiliki lapisan kulit yang tips dan tidak dapat mengunci kelembapan. Apabila seringkali terpapar sinar ultraviolet dari matahari, kulit bibir akan menjadi kering.

Oleh karena itu, untuk melindungi kulit bibir Anda selalu gunakan lip balm yang mengandung SPF.

=======

Itulah beberapa tips merawat bibir merah alami yang bisa Anda terapkan secara rutin. Memiliki bibir merah alami bukan lagi hal yang sulit, Anda hanya perlu merawatnya dengan baik. Ingin tahu tips-tips untuk kecantikan dan kesehatan lainnya? Baca saja disini.

Referensi tips untuk membuat bibir tampak lebih merah secara alami, baca disini.

Loading...
Tinggalkan komentar
Website Jatik.com dijual. Berminat hubungi kami.
This is default text for notification bar