Siapa yang tak pernah mengkonsumsi buah satu ini… Paduan rasa manis dan asam bisa memberikan kesegaran tersendiri bagi yang memakannya. Kesegaran itu juga sebanding dengan manfaat yang ada di dalamnya. Ternyata, ada juga lho manfaat buah anggur bagi balita. Apa saja yaaa?
Jenis buah anggur di Indonesia ada beberapa, diantaranya anggur hitam, anggur hijau, dan anggur merah. Ketiga jenis buah anggur tersebut memiliki manfaat yang sama. Manfaat utama dari buah anggur adalah kandungan vitamin C yang sangat tinggi.
Selain itu, ada banyak juga manfaat buah anggur karena di dalamnya terkandung berbagai vitamin dan mineral, seperti vitamin K, vitamin B1-B12, vitamin A, seng, kalsium, natrium, yodium, protein, mangan, kalium, serat yang tinggi dan juga terkandung gula alami, misalnya sukrosa.
Kandungan vitamin dan mineral yang beragam di buah anggur memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh. Apakah pada usia balita, buah anggur dapat diberikan? Boleh saja karena di dalamnya terkandung banyak manfaat.
Di dalam buah anggur 100 gram terkandung sejumlah:
Kandungan lemak, protein, gula dan karbohidrat tersebut memiliki peran untuk proses metabolisme tubuh dalam membentuk energi. Buah ini sangat tepat untuk dikonsumsi oleh buah hati Anda.
Di usia balita, aktivitas buah hati sangatlah tinggi. Rasa ingin tahu dan berbagai tingkahnya terlihat seperti tidak pernah kenal lelah. Diperlukan asupan energi yang bergizi untuk buah hati ayah bunda untuk menjaga stamina dan kesehatannya.
Kandungan vitamin A dalam buah anggur juga bermanfaat untuk kesehatan mata balita Anda. Dengan memberikan buah ini secara rutin, maka mata buah hati Anda akan terjaga dan lebih cemerlang penglihatannya.
Selain untuk kesehatan mata, vitamin A juga penting untuk menjaga sistem imunitas (kekebalan) tubuh si kecil. Bahkan, pemberian vitamin A ini ada dalam program pemerintah melalui puskesmas / posyandu di bulan tertentu.
Kurangnya asupan vitamin A terhadap balita dan anak-anak, memberikan dampak meningkatnya jumlah balita yang sakit dan meninggal di beberapa negara berkembang dan miskin..
Manfaat buah anggur bagi balita selanjutnya adalah untuk mengatasi masalah pencernaannya. Biasanya, balita seringkali mengalami diare. Pada usia ini, si kecil sangat aktif dan seringkali memasukkan benda-benda asing ke dalam mulutnya.
Inilah menjadi pintu masuk bagi bakteri ke dalam sistem pencernaan mereka. Bakteri tersebut yang menjadi penyebab diare.
Tingginya kandungan vitamin C dalam buah anggur, yaitu sekitar 10,8 mg (18%) dalam 100 gram buah, sangat berperan dalam meningkatkan sistem imunitas / kekebalan tubuhnya dari masuknya bakteri ke tubuh. Oleh karena itu, balita Anda akan akan lebih terjaga kesehatannya dan tidak mudah terserang penyakit.
Menambahkan buah anggur merupakan pilihan untuk memberikan tambahan nutrisi yang dibutuhkan oleh balita Anda. Bunda bisa menyajikan buah anggur secara langsung ataupun divariasi seperti untuk jus, atau campuran makanan.
Tetapi, dalam mengkonsumsinya tetap harus diseimbangkan dengan kebutuhan tubuh si kecil dan tidak boleh berlebihan. Memberikan asupan yang berlebihan juga berdampak tidak baik terhadap kesehatan tubuh mereka. Berikan selingan buah-buahan lainnya, seperti buah pepaya yang juga mengandung banyak nutrisi, sebagai pelengkap nutrisi balita Anda.
Referensi Tambahan: alodokter.com
Postingan ini dimodifikasi pada 29 September 2017 9:43 pm
Pembajakan software adalah masalah yang merajalela termasuk di Indonesia yang telah tumbuh seiring perkembangan kecepatan…
Siang terik paling enak menyantap masakan ndeso, salah satu yang buat kangen adalah menu sayur…
Kuliner Nusantara memang tak ada habisnya. Banyak sajian kuliner khas Indonesia yang terkenal seantero Nusantara,…
Karena berbagai alasan masih banyak pecinta kucing yang melepas kucingnya untuk bebas berkeliaran di luar…
Walaupun tidak setenar Tokyo, namun ada banyak destinasi wisata menarik yang bisa kamu kunjungi saat…
Remittance advice adalah definisi yang harus diketahui siapa saja yang akan melakukan remittance. Orang-orang yang…
Tinggalkan Komentar